PSIKOLOGI
PERBEDAAN SELF ESTEEM BERDASARKAN TIPE POLA ASUH IBU PADA REMAJA BROKEN HOME YANG TINGGAL BERSAMA IBU DI KABUPATEN BANDUNG
Rumusan dan tujuan yang menjadi dasar penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan self esteem berdasarkan tipe pola asuh ibu pada remaja broken home yang tinggal bersama ibu di kabupaten Bandung. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif komparatif dengan subjek remaja broken home yang tinggal bersama ibu di kabupaten Bandung dan sampel sebanyak 105 orang. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling dengan skala self esteem dan skala pola asuh orang tua yang telah di uji validitas dan reliabilitasnya.
Tidak tersedia versi lain